Haru dan Meriah Warnai Pisah Sambut Kajari Jember

Jember – Pisah sambut Kepala Kejaksaan Negeri Jember, Jum’at, 05 Maret 2021, berlangsung haru dan meriah. Kenangan indah dan harapan baru mewarnai acara itu. Bertempat di Aula Kejari Jember, pisah sambut itu dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Jember, Hendy Siswanto dan MB Firjaun Barlaman serta semua unsur Forkopimda Kabupaten Jember, Kalapas, dan beberapa pimpinan bank pemerintah di Kabupaten Jember. Dalam pidato sambutannya, pejabat baru Kepala Kejaksaan Negeri Jember Zullikar Tanjung, SH., MH., menyatakan pekerjaan ke depan memerlukan dukungan banyak pihak, utamanya Forkopimda. “Nanti dalam melaksanakan tugas, tidak mungkin kami…

Read More

Jelang Lepas Jabatan, Ini Sejumlah Kegiatan Kajari Jember

Kejari Jember – Menjelang berakhirnya masa jabatan sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Jember, aktfitas Dr. Prima Idwan Mariza, SH., M.Hum masih cukup padat. Pada Selasa, 02 Maret 2021, pria yang punya darah Minang ini masih menjalankan sejumlah kegiatan kedinasan. Mulai pagi hingga petang. Padahal, pada Kamis, 04 Maret 2021, dia sudah harus menyerahkan komando Kejari Jember kepada pejabat baru, Zullikar Tanjung, SH., MH. Pada pagi hari, Kajari bersama para kasi, jaksa, dan pramubakti Kejari Jember meresmikan prasasti WBK WBBM di halaman kantor. Begitu selesai, Kajari menjadi narasumber acara Satu Jam Bersama…

Read More

Raih Predikat WBBM, Kajari Jember : Masyarakat yang Menilai Kinerja Kejaksaan

Kejari Jember – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Jember, Dr. Prima Idwan Mariza, SH., M.Hum., menegaskan, predikat WBBM (Wilayah Birokrasi Bebas Melayani) yang baru saja diraih tidak lepas dari penilaian masyarakat. “Merekalah yang menilai kinerja kejaksaan,” tutur Kajari usai penyerahan penghargaan WBBM secara virtual, Senin, 21 Desember 2020. Karena itu, Kejari Jember menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua lapisan masyarakat Jember. Mulai dari bupati, wakil bupati, pimpinan DPRD, perguruan tinggi, sekolah-sekolah, pesantren, pelajar dan mahasisawa, serta para kepala desa. Kajari menegaskan, pihaknya secara konsisten membangun zona integritas hingga mampu meraih predikat…

Read More

Kajati Jatim : Kejari Jember Kompak Luar Biasa

Kejari Jember – Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Timur, Dr. Mohammad Dofir, SH., MH., memberikan apresiasi yang tinggi kepada Kejaksaan Negeri Jember. Apresiasi itu diberikan karena jajaran di Kejari Jember mampu menunjukkan kekompakan. Menurutnya, kekompakan akan membuat semua program dapat dilaksanakan dengan baik. “Faktanya, saya lihat luar biasa Kejari Jember ini,” ungkapnya ketika melakukan kunjungan kerja pada Kamis, 12 November 2020. Diantara kekompakan yang disebutkan adalah sambutan luar biasa Kepala Kejaksaan Negeri Jember, Dr. Prima Idwan Mariza, SH., MHum., bersama para jaksa. Sambutan dengan salam khas Kejari Jember itu dilakukan di…

Read More

Tidak Ingin Terjerat Hukum, Kades Perlu Pendampingan

Kejari Jember – Tidak terjerat hukum akibat salah dalam mengelola keuangan desa menjadi harapan setiap kepala desa di Kabupaten Jember. Pendampingan hukum oleh Kejaksaan Negeri Jember menjadi sangat penting. Hal itu terungkap dalam dialog antara kepala desa dari tiga kecamatan yang berkumpul di kantor Kecamatan Mayang, Rabu, 09 September 2020. “Bantuan keuangan itu miliaran. Kadang kami khilaf memakainya. Karena itu kami sangat berharap ada pendampingan, kalau bisa sejak awal,” kata Bebet, Kepala Desa Karang Kedawung, Kecamatan Mumbulsari. Harapan yang hampir sama disampaikan Kades Sidomukti, Kecamatan Mayang, Sunardi Hadi. Pria ini…

Read More