Ribut di Masjid Berakhir Damai di Kejari Jember

Kejari Jember – Proses perdamaian antara Suto dengan Arif Wahyudi akhirnya tercapai. Momen penting dua orang bertetangga itu terjadi di Kejaksaan Negeri Jember. “Kami ingin kondisi bertetangga keduanya pulih kembali seperti semula, menjadi damai kembali. Damai itu indah,” ucap Kepala Kejaksaan Negeri Jember I Nyoman Sucitrawan, SH., MH. Proses perdamaian dua warga Dusun Sungaitengah, Desa Manggisan, Kecamatan Tanggul itu dipimpin Kajari Sucitrawan didampingi Kepala Seksi Pidana Umum   Aditya Okto Thohari, SH., MH. Perdamaian keduanya diperlukan sebagai salah satu syarat dalam menempuh langkah hukum melalui pendekatan keadilan restoratif. Suto dan Arif…

Read More

Bertemu Kades di Jelbuk dan Arjasa, Kasintel Tekankan Pentingnya Jabinsa

Kejari Jember – Program Jaksa Bina Desa (Jabinsa) oleh Bidang Intelijen Kejaksaan Negeri Jember pada Rabu, 20 April 2022, berlangsung di Kecamatan Jelbuk dan Arjasa. Kepada kepala desa di dua kecamatan itu, Kepala Seksi Intelijen Soemarno, SH., MH., menekankan pentingnya program Jabinsa dalam pengelolaan dan penggunaan anggaran yang dilaksanakan oleh pemerintah desa. “Jadi kami melakukan pendampingan di sisi yuridis formil terhadap kegiatan yang dilaksanakan oleh pemerintah desa. Kami melakukannya dengan mendasarkan pada Permendagri nomor  satu tahun 2016, Permendagri nomor 20 tahun 2018, serta Peraturan Kepala LKPP nomor 12 tahun 2019,”…

Read More

Camat Jenggawah : Kedepan Lebih Merasa Aman

Kejari Jember – Camat Jenggawah Roni Herman Baza menyatakan, perangkat desa dalam mengelola keuangan negara akan lebih merasa aman dengan pendampingan oleh jaksa. Itu diungkapkan Roni dalam pembukaan kegiatan Jaksa Bina Desa (Jabinsa), Rabu, 13 April 2022, di pendopo Desa Wonojati, kecamatan setempat. “Pendampingan mulai dari perencanaan hingga pelaporan nanti tentu akan membuat kita kedepan lebih merasa aman,” katanya. Roni mendorong perangkat desa yang ada di Jenggawah untuk benar-benar memanfaatkan program dari kejaksaan tersebut. “Dengan kegiatan program ini diharapkan meminimalisir kesalahan,” ujarnya. Kepala Seksi Intelijen Soemarno, SH., MH., menjelaskan, pendampingan…

Read More

Rumah RJ untuk Memudahkan Pemulihan

Kejari Jember – Rumah Restorative Justice atau Rumah Keadilan Restoratif di Kabupaten Jember diharapkan untuk memudahkan proses upaya pemulihan dalam menjalankan langkah hukum keadilan restoratif. Hal itu diungkapkan Kepala Kejaksaan Negeri Jember I Nyoman Sucitrawan, SH., MH., pada peluncuran Rumah Restorative Justice (Rumah RJ) di delapan desa dalam wilayah Kecamatan Tempurejo, Kamis, 7 April 2022. “Kami mengharapkan penyelesaian tindak pidana yang direstoratif bisa dipermudah atau dipercepat, karena terbentuknya Rumah RJ ini tujuannya adalah memulihkan keadaan semula,” terangnya. Dengan Rumah RJ, masih kata Kajari, kejaksaan mengharapkan masyarakat, kades, camat, tokoh masyarakat…

Read More

Kejari Jember Dukung Mahasiswa Selesaikan Masalah Hukum di Masyarakat

Jember – Kepala Kejaksaan Negeri Jember I Nyoman Sucitrawan, SH., MH., menegaskan dukungannya kepada mahasiswa dalam menyelesaikan setiap masalah yang muncul di masyarakat. “Apapun yang nanti masalah yang ingin diselesaikan, ataupun dari masyarakat yang didampingi mahasiswa yang belum mendapat dukungan hukum, kita akan dukung,” tegasnya. Hal itu disampaikan oleh Kajari Sucitrawan ketika menerima kunjungan kerja Himpunan Mahasiswa Hukum Pidana Fakultas Hukum Universitas Jember pada Jum’at, 1 April 2022. Dukungan tersebut, menurut Kajari, harus diberikan karena Kejaksaan Negeri Jember hadir untuk memberikan pelayanan hukum kepada masyarakat. Terkait kunjungan mahasiswa, Sucitrawan menyampaikan…

Read More